> Pembesaran Makna / Augmentatif

Aquilone

Selain bentuk diminutif (pengecilan makna), bahasa Italia juga mengenal bentuk augmentatif, yaitu pembesaran makna. Maksudnya adalah untuk menyatakan sesuatu yang bentuknya besar atau tua. Pola ini juga untuk menyatakan kekaguman atau kadang-kadang malah bermakna penghinaan atau celaan. Untuk mengubah suatu kata menjadi bentuk augmentatif cukup dilakukan dengan mengubah akhiran dari kata tersebut.

Perubahan akhiran kata tersebut menjadi berakhiran -one, untuk kata yang termasuk bentuk maskulin dan -ona untuk kata yang mempunyai bentuk feminin.

Contoh :
libro : buku librone : buku besar
Verde : hijau verdone : hijau tua (warna)

Ada contoh bentuk augmentatif yang tidak lazim namun kemungkinan disebabkan karena pola pikir atau kondisi yang berbeda, misalnya :

Aquila : rajawali, garuda aquilone : layang-layang

Kemungkinan di italia, layang-layang dibuat besar sehingga menyerupai burung garuda yang besar, maka dari itu mereka menyebut layang-layang dengan aquilone yang berasal dari kata aquila.

Baca Juga :

FB Fans Page, Klik Suka yah !